Halo VLFriends, blog VLF kali ini akan membahas mengenai tanaman keladi amazon yang bentuknya sangat unik.
Sebelum melanjutkan, yuk follow akun instagram kita yaitu https://www.instagram.com/vlf.garden/
Berbicara mengenai tanaman hias terkadang sekedar berbicara tentang keindahannya semata.
Tanaman hias juga memiliki aneka manfaat di luar sekedar mempercantik ruang. Sebagaimana contoh tanaman Keladi Amazon yang indah.
Tanaman ini merupakan salah satu jenis keladi termahal. Namun selain cantik juga memiliki aneka manfaat.
Caladium Amazon banyak diburu para pehobi tanaman hias dan juga para pengguna obat herbal.
Bagi anda yang sudah pernah berkenalan dengan tanaman ini pasti sangat mengamini betapa cantiknya jenis tanaman tersebut.
Daunnya yang sangat hijau dengan tepi agak berlekuk-lekuk tajam. Membuat tanaman ini tampak istimewa.
Pesonanya memang tak terelakkan sehingga menjadi salah satu tanaman keladi yang dijual hingga jutaan rupiah.
Ciri Tanaman Keladi Amazon
Tanaman Keladi Amazon memiliki beberapa ciri fisik yang sedikit berbeda dengan tanaman keladi jenis lain.
Berikut beberapa ciri fisik Keladi Amazon:
- Warna Daun Hijau Tua
Tanaman keladi dikenal memiliki warna daun yang unik. Ada yang berwana hijau muda dengan corak putih dan merah, ada yang berwarna merah, ada pula yang berwarna hijau kekuningan dan masih banyak lagi. Tetapi sebagian besar keladi mempunyai daun yang bercorak.
Yang menonjol warna pada tulang daun, tetapi ada pula yang polos seperti keladi hitam. Keladi Amazon memiliki daun berwarna hijau tua dengan tulang daun berwarna kontras putih kehijauan. Warnanya membuat kesan daun keladi gagah dan tegas. Ada nuansa seperti warna beludru.
- Bentuk Daun Berlekuk
Bentuk daun semua tanaman keladi memiliki ciri khas yaitu berbentuk jantung hati atau lambang love.
Keladi secara umum memiliki pangkal daun menggembung atau membulat dengan bagian ujung meruncing.
Tulang daunnya yang tegas dan pada umumnya berwarna membuat tanaman ini tampak istimewa.
Khusus tanaman Keladi Amazon memiliki tepi daun yang menyudut berulang atau berlekuk-lekuk dengan lekuk tajam seperti bergerigi.
Lekukan mengikuti tepian tulang daun, hal ini yang membuat Keladi Amazon semakin unik dan membuatnya mahal.
- Pertumbuhan Daun Terhadap Tangkai
Daun tanaman Keladi Amazon tumbuh pada tengah tangkai sehingga cukup simetris. Memiliki tulang daun yang sejajar.
Beberapa orang sering menjadikan tanaman ini sebagai hiasan dekorasi ruang ketika dirangkai bersama dengan bunga.
Keindahan daunnya sungguh memukau. Aura tanaman inipun luar biasa. Banyak yang menyebutnya memiliki aura energi penyembuhan.
Manfaat Tanaman Caladium Jenis Ini
Selain mempercantik ruang dan menjadi hiasan, ternyata tanaman Keladi Amazon juga memiliki beberapa manfaat.
- Mengobati Batuk
Kandungan flavonoid yang tinggi serta adanya senyawa antioksidan kuat di dalam daun tanaman Keladi Amazon membuat tanaman ini sering dimanfaatkan untuk obat batuk.
Bahkan pada saat pandemi, daun Keladi ini banyak diburu sebagaimana eucalyptus. Semua percaya bahwa Keladi Amazon dapat mengobati pandemi. Cara menggunakan adalah merebus daun kering dan airnya diminum.
- Mengobati Stres
Fungsi berikutnya dari tanaman Keladi Amazon adalah sebagai obat penenang. Kandungan analgetik dalam daun Keladi Amazon mampu menurunkan rasa sakit.
Selain itu juga bisa membantu meningkatkan kadar senyawa endorfin dalam tubuh sehingga bisa memberikan efek tenang pada, seseorang yang mengalami masalah kejiwaan.
Selain digunakan sebagai obat dalam, aura energi Keladi Amazon juga dipercaya mampu memberikan efek ketenangan dan mengurangi rasa sakit.
- Terapi Tulang
Penyakit tulang bisa diobati dengan tanaman ini. Mekanisme pasti belum banyak diketahui tetapi sudah cukup terbukti khasiat tanaman ini untuk mengobati penyakit tulang.
Bahkan tulang yang patah akibat kecelakaan sering diobati dengan ramuan ini untuk mempercepat pemulihannya.
Demikian mengenai tanaman caladium Amazon. Jika tertarik untuk membeli, bisa menghubungi via https://tokopedia.com/vlf-garden atau https://shopee.co.id/vlf.garden ya.